Kodim 0736/Batang Gelar Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap I TA 2024

    Kodim 0736/Batang Gelar Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap I TA 2024

    Batang, - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan salah satu program strategis yang dilaksanakan oleh Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan sosial.

    Kali ini TMMD Sengkuyung Tahap I Kodim 0736/Batang bertempat di Desa Sawahjoho Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang. Secara resmi pagi tadi, Selasa (20/02/2024) telah dibuka oleh Pj. Bupati Batang Dra. Lani Dwi Rejeki.

    Acara pembukaan juga dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Batang, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta perwakilan dari berbagai instansi terkait dengan mengusung tema "Dharma Bhakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah”. 

    Setelah upacara pembukaan, seluruh peserta TMMD Sengkuyung akan mulai melakukan berbagai kegiatan pembangunan yang telah direncanakan untuk memperbaiki infrastruktur dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Desa Sawahjoho dan sekitarnya.

    Diharapkan bahwa melalui kolaborasi antara TNI, masyarakat, dan instansi terkait ini, pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif dapat terus dilaksanakan demi kemajuan bersama dan kesejahteraan bagi seluruh warga. Diharapkan sinergi ini dapat terus berlanjut untuk menciptakan dampak positif yang lebih besar bagi kemajuan desa-desa di sekitar.

    Pj. Bupati Batang Dra. Lani Dwi Rejeki, M.M. usai upacara pembukaan menyampaikan. Pemerintahan Kabupaten Batang berterima kasih dan mengapresiasi pelaksanaan TMMD Kodim 0736/Batang yang mana sasaran kali ini Desa Sawahjoho Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang, rencana akan melaksanakan pembangunan infrastruktur berupa rabat beton jalan dan juga kegitan non fisik seperti penyuluhan-penyuluhan.

    Semua akan memberi manfaat kepada masyarakat khususnya Desa Sawahjoho, karena kebetulan jalan yang akan dibangun dalam kegiatan TMMD ini akan menghubungkan Desa Sawahjoho dengan Desa Candiareng. Keberhasilan suatu kegiatan memang  membutuhkan peran dari semua pihak, bukan hanya unsur TNI, pihak Pemerintah Daerah juga mendorong masyarakat untuk ikut aktif dalam kegiatan ini. 

    Selain melestarikan semangat gotong royong, nantinya hasil kegiatan TMMD dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Desa Sawahjoho dan sekitarnya, "ucap Lani Dwi Rejeki".

    Dandim 0736/Batang Letkol Inf Ahmad Alam budiman menambahkan. Program TMMD yang dilaksanakan di Desa Sawahjoho berfokus pada perbaikan infrastuktur, disampaikan kegiatan fisik TMMD ini adalah membangun jalan rabat beton dimulai tanggal 20 Februari hingga 20 Maret 2024 mendatang.

    Dalam program TMMD Sengkuyung kali ini dilakukan pembangunan infrastruktur, yakni Betonisasi jalan. Selain itu juga terdapat kegiatan lain berupa penyuluhan di semua bidang. Harapanya kegiatan TMMD Sengkuyung ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Desa Sawahjoho, terutama bagi pelajar SMK 1 Warungasem dengan di bangunnya jalan ini, para pelajar bisa lebih cepat saat berangkat kesekolah. "tutup Dandim".


    Paman Adam 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Unggul Telak, Pakar Dorong Rival Prabowo...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Sesama, Persit Kartika Chandra Kirana...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Kepala Kesbangpol Batang Minta, Forkombi Tidak Masuk Ranah Politik
    Miliki Strategi Transformasi Bangsa, Prabowo Bertekad Bawa Indonesia Menjadi Negara Maju
    Ribuan Warga Tumpah Ruwah Menghadiri Jateng Bersholawat Di Jalan Veteran Pendopo Batang 
    HUT Koperasi Ke77 Kepala Disperindagkop dan UKM Batang Wahyu Budi Santoso  jadikan Koperasi Sebagai Wahana Untuk Memperkuat Ekonomi Rakyat
    Ahmad Muzani Sekjen DPP Partai Gerindra Menyatakan Dukungan Resmi Kepada M Faiz Kurniawan Untuk Menjabat Bupati Batang 
    Luar Biasa Kepala Dispermades Fasilitasi Ngopi Bareng Seluruh Kades Sekabupaten Batang Dengan Awak Media Dan LSM Bertempat Di Cafe De'Blado Coffie
    Hak Angket Kecurangan Pemilu Salah Alamat, Pengamat Prediksi akan Layu Sebelum Berkembang
    Gus Yusuf Ketua DPRD Kabupaten Batang Lantik Yoeny Wahyu Hidayatie Sebagai Anggota DPRD Pengganti Antar Waktu 
    Ini Parah Ini !!! Diduga Pengurus Cabang Olahraga Panjat Tebing Kabupaten Batang Merangkap sebagai Pengurus KONI Batang Memotong Dana Bonus Atlet Berprestasi
    Gudang Arsip BNI 46 Batang Dilahap Si Jago Merah  Sampai Berita Ini Di Turunkan Belum Diketahui Pasti Penyebabnya
    RSUD Kalisari Batang Berikan Edukasi Gizi dan Bagikan Makanan Tambahan untuk Pasien Anak
    Miliki Strategi Transformasi Bangsa, Prabowo Bertekad Bawa Indonesia Menjadi Negara Maju
    Rekomendasi Rumah Makan di Kabupaten Batang, Rasakan Kenikmatan Bersama Keluarga saat Berkunjung ke Sini !!!
    Melalui Komsos Babinsa Berikan Edukasi Bahaya Judi Online pada Warga Binaan
    APILL Resmi Dioperasikan, Untuk Meminimalisir Lakalantas

    Ikuti Kami